Program pensiun dapat memberikan manfaat finansial bagi karyawan di masa pensiun, seperti uang pensiun, tunjangan kesehatan, dan asuransi jiwa. Perusahaan perlu melakukan analisis biaya pensiun secara berkala guna memastikan program pensiun terus berjalan.
Analisis biaya pensiun adalah proses menghitung biaya yang dibutuhkan untuk membayar manfaat pensiun kepada peserta program di masa depan. Pertanyaannya, siapa yang bisa melakukan perhitungan tersebut secara tepat?
Mengapa Perlu Aktuaris dalam Analisis Biaya Pensiun?
Analisis biaya pensiun merupakan proses yang kompleks dan membutuhkan keahlian khusus. Pasalnya, masa pensiun tidak terbatas pada saat karyawan mencapai usia tertentu dan berhenti bekerja. Manfaat pensiun dapat dinikmati karyawan dalam situasi lain, seperti mengundurkan diri/pensiun dini, pensiun cacat, dan pensiun kematian.
Perhitungan biaya rumit ini harus dilakukan oleh aktuaris profesional, baik aktuaris yang memang dipekerjakan perusahaan maupun bekerja sama dengan kantor konsultan aktuaria. Perhitungan aktuaria penting untuk menentukan dua hal, yaitu:
- Iuran normal, yaitu besar nilai yang dibayarkan karyawan secara berkala kepada perusahaan dan nantinya menjadi manfaat pensiun yang dinikmati karyawan saat memasuki masa pensiun
- Kewajiban aktuaria, yaitu besar dana yang dihimpun perusahaan guna pembayaran manfaat pensiun di masa mendatang.
Aktuaris bertugas menyusun prediksi atau asumsi aktuarial mengenai angka kematian, perputaran karyawan, suku bunga, pendapatan frekuensi pensiun dini, hingga gaji masa depan. Faktor-faktor tersebut dibutuhkan dalam mengoperasikan program pensiun.
Selanjutnya, aktuaris dapat membantu perusahaan dalam melakukan analisis biaya pensiun dengan cara:
- Mengumpulkan dan menganalisis data aktuaria, seperti data demografi, data keuangan, dan data pasar
- Menerapkan metode analisis biaya pensiun yang sesuai karakteristik program pensiun perusahaan
- Memberikan saran dan rekomendasi kepada perusahaan tentang pengelolaan program pensiun.
Langkah Penilaian Program Pensiun
Dalam penilaian aktuaria program pensiun, aktuaris umumnya melakukan prosedur berikut.
1. Proyeksi pembayaran manfaat
Data karyawan yang dikumpulkan aktuaris, seperti usia, jenis kelamin, dan masa kerja, dapat membantu proyeksi pembayaran manfaat yang harus dilakukan suatu skema dalam waktu berjalan.
2. Menentukan aset
Investasi apa pun, seperti saham, aset fisik, dan obligasi milik perusahaan, dapat dijadikan sebagai sumber dana pensiun.
3. Melakukan perhitungan
Aktuaris akan menilai situasi keuangan program pensiun saat ini berdasarkan aset dan pembayaran di masa depan.
4. Analisis akhir
Berbekal seluruh data yang ada, aktuaris dapat menilai posisi keuangan skema pensiun, termasuk apakah perusahaan mempunyai cadangan cukup untuk menutupi perkiraan pengeluaran di masa mendatang.
Setelah penilaian selesai, skema yang dihasilkan aktuaris bisa mengubah posisi keuangan perusahaan. Ini termasuk apakah perlu perubahan atau penyesuaian sistem, maupun menyiapkan strategi investasi baru.
Manfaat Analisis Biaya Pensiun
Melihat pentingnya peran aktuaris dalam analisis biaya pensiun, apa saja manfaat yang diperoleh perusahaan jika melakukannya?
- Membantu perusahaan memastikan program pensiun dapat berjalan terus menerus atau berkelanjutan
- Membantu perusahaan mengambil keputusan tepat tentang pengelolaan program pensiun
- Membantu perusahaan menjalani kewajibannya sebagai pemberi kerja terhadap karyawan dengan mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Analisis biaya pensiun menjadi proses penting dalam memastikan keberlanjutan program pensiun di perusahaan. Keahlian aktuaria dibutuhkan agar proses tersebut berjalan akurat. Namun, tidak semua perusahaan memiliki aktuaris khusus untuk menangani program pensiun. Padahal, menjalankan bisnis di era yang serba tidak pasti dan risiko finansial tinggi bukan perkara mudah.
Itu sebabnya Anda perlu menggandeng Kantor Konsultan Aktuaria (KKA) sebagai partner dalam menilai dan mengelola risiko. Peran KKA lebih dari sekadar mengelola angka, tetapi juga menyajikan analisis bagaimana angka-angka itu berdampak pada bisnis di lapangan. Setiap tantangan bisnis pasti membutuhkan solusi khusus dan inovatif. Jika Anda berpikir ini waktu terbaik untuk mengambil keputusan finansial tepat, mengurangi risiko, dan meningkatkan efisiensi operasional perusahaan dengan program pensiun keberlanjutan, bekerja sama dengan KKA adalah pilihan cerdas.
Jadi, hubungi kami di sini untuk mendiskusikan kebutuhan Anda terkait layanan aktuaria. Kami tunggu kedatangan Anda!
No comment